PALEMBANG - Korem 044/Gapo melaksanakan kegiatan pendistribusian 10 ribu paket obat-obatan untuk masyarakat (pasien Covid-19) yang sedang melakukan Isolasi Mandiri (Isoman) dan Isolasi Terpusat (Isoter) kepada Kodim jajaran Korem 044/Gapo, Sabtu (4/9).
Adapun Kodim jajaran Korem 044/Gapo yang menerima paket obat-obatan, yaitu, Kodim 0401/Muba sebanyak 600 paket, Kodim 0402/OKI 1200 paket, Kodim 0403/OKU 1.340 paket, Kodim 0404/ME 1.540 paket, Kodim 0405/Lahat 300 paket, Kodim 0406/Linggau 1.020 paket, Kodim 0418/Palembang 3.300 paket, Kodim 0430/Banyuasin 500 paket dan Denkesyah 02.04.04 Palembang sebanyak 200 paket.
10 ribu paket obat-obatan untuk masyarakat yang Isoman dan Isoter tersebut, diambil langsung oleh masing-masing perwakilan dari Kodim jajaran Korem 044/Gapo, di Denkesyah 02.02.04 Palembang.
Saat diwawancarai, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji S.I.P S.Sos mengatakan, hari ini Korem 044/Gapo melaksanakan kegiatan pendistribusian 10 ribu paket obat-obatan ke Kodim jajaran Korem 044/Gapo untuk masyarakat yang sedang melakukan Isoman dan Isoter.
"10 ribu paket obat-obatan ini didistribusikan langsung dari Pusat Kesehatan (Puskes) TNI AD, dalam rangka Karya Bhakti TNI untuk penanganan Covid-19, " ujar Danrem, Sabtu 4/9/2021.
Lanjut Danrem, nantinya, obat-obatan ini akan diberikan langsung kepada masyarakat secara doot to door oleh tim kesehatan dan Babinsa di tiap-tiap wilayah Kodim jajaran Korem 044/Gapo.
"Semoga, obat-obatan ini dapat membantu masyarakat yang sedang Isoman maupun Isoter dan dapat menanggulangi penanganan Covid-19, khususnya di Provinsi Sumsel, " pungkas Danrem.