Kasrem Pimpin Sidang Pankar Jabatan Anggota Bintara Dan Tamtama Korem 044/Gapo

    Kasrem Pimpin Sidang Pankar Jabatan Anggota Bintara Dan Tamtama Korem 044/Gapo

    PALEMBANG - Kepala Staf (Kasrem) Korem 044/Garuda Dempo Kolonel Inf Grandy Mangiwa pimpin Sidang Pankar (Panitia Karier) Jabatan, Bintara, Tamtama  jajaran Korem 044/Gapo untuk Triwulan III Tahun 2021, bertempat di Ruang Vicon Makorem Jalan Jenderal Sudirman Km 4.5 Palembang, Senin (16/8).

    Dalam arahannya saat pembukaan sidang Pankar tersebut, Kasrem 044/Gapo mengatakan, pelaksanaan Sidang Pankar Jabatan ini yang dilaksanakan hendaknya telah sesuai dengan mekanisme dan kebutuhan organisasi satuan bawah, sehingga dalam sidang dapat diputuskan dengan baik, bahwa Sidang ini bertujuan untuk merencanakan penempatan dan pergeseran serta pemberian jabatan dan tanggung jawab anggota tamtama dan bintara di jajaran Korem 044/Gapo, " terangnya. 

    Kegiatan sidang pankar jabatan anggota tamtama dan bintara Korem 044/Gapo beserta jajarannya ini sebanyak 141orang. Sidang pankar ini bertujuan mengisi dan memenuhi kebutuhan jabatan organisasi Korem 044/Gapo sesuai dengan TOP maupun DSPP Korem 044/Gapo sehingga organisasi dan pelaksanaan tugas dapat berjalan sesuai dengan tuntutan tugas dan kinerja organisasi secara maksimal.

    Sementara itu Kasipers Kasrem 044/Gapo yang membidangi penempatan jabatan ini nengharapkan, " jabatan yang diduduki sesuai dengan latar belakang kursus yang di ikuti oleh anggota yang bersangkutan, agar mahir dalam pelaksanaan tugas sehari - hari, dan tugas pokok organisasi dapat tercapai secara maksimal dan optimal, " ujar Kolonel Inf Hari Widjajanto.

    Kegiatan pankar ini sendiri dihadiri Kasrem 044/Gapo, para Kasi Kasrem 044/Gapo, dan Kaajenrem 044/Gapo  beserta para pasi pers kodim jajaran Korem 044/Gapo secara Vicon.

    Dari hasil sidang Pankar yang dilaksanakan, sebanyak 141 personil, yaitu Bintara 115 dan Tamtama 26 orang, semuanya memenuhi persyaratan untuk menduduki jabatan yang diusulkan. Dan harapannya semua personil tersebut  mampu untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab yang dibebankan sesuai jabatannya masing masing. (Rill)

    Palembang Sumatera Selatan
    Ridho Kurniansyah

    Ridho Kurniansyah

    Artikel Sebelumnya

    Silaturahmi Humas Polda Sumsel Temu Kenal...

    Artikel Berikutnya

    Berlangsung Secara Virtual, Sidang Tahunan...

    Berita terkait

    Polling Suara

    Siapakah Presiden Pilihan Anda?
    Please select an option!
    Kamu sudah mengirim pendapat ini sebelumnya!
    Siapakah Presiden Pilihan Anda?

    Total Vote: 917

    Anies Baswedan - A. Muhaimin Iskandar
    41.7 %
    Ganjar Pranowo - Mahfud MD
    14.5 %
    Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
    43.8 %
    View Options

    Rekomendasi

    Laki-Laki Minang Merantau Karena Tidak Dapat Warisan?
    Sejarah Penyebaran Islam Pertama kali di Pulau Samosir Sumatera Utara
    Surau, Tempat Lahirnya Tokoh Bangsa dari Minangkabau
    Batu Lado: The Key Of Minangkabau Culinary
    Asri Tadda: Bagaimana Gerakan Perubahan Usai Pilpres?

    Ikuti Kami